Garena® Delta Force siap menutup rangkaian Delta Force National Championship (DFNC) 2025 Season Finale dengan acara puncak di GBK Basketball Hall, Jakarta, pada 8 November 2025. Selain menjadi ajang penentuan juara nasional, event ini juga menghadirkan Delta Force War, turnamen kreator terbesar musim ini yang mempertemukan tim DeanKT melawan tim Reza Arap dalam format warfare 20v20.
Grand Finals DFNC 2025: RRQx7SINS Berpotensi Raih Dua Gelar

Di kategori Mobile, RRQx7SINS tampil dominan dengan kemenangan 2-0 atas RvR di semifinal. Mereka akan menghadapi AExELITE, yang sukses menyingkirkan SEAL ARMY dengan skor 2-1. Pertarungan ini akan menjadi penentu siapa yang berhak menyandang gelar juara DFNC 2025 Mobile.
Sementara di kategori PC, RRQx7SINS kembali menunjukkan kekuatan mereka dengan menumbangkan ONICxRVR 2-0. Di sisi lain, REVKCG berhasil melaju ke final setelah mengalahkan EVOS HVFN dengan skor 2-1. Kedua tim akan bertarung memperebutkan gelar juara sekaligus tiket untuk mewakili Indonesia di ajang Delta Force Invitational Warfare Vietnam pada 11–14 Desember 2025, dengan total hadiah mencapai Rp3 miliar.
Dengan dua timnya di final, RRQ berpeluang besar menyapu bersih gelar juara di dua kategori sekaligus.
Delta Force War: Pertarungan Kreator Terbesar Musim Ini
Sebagai bagian dari penutupan musim War Ablaze, Garena menghadirkan Delta Force War, laga kreator yang mempertemukan dua nama besar: B2F yang dipimpin DeanKT dan AAA yang dikomandoi Reza Arap. Setelah dua pertemuan sebelumnya berakhir imbang 1-1, laga ketiga ini akan menjadi penentu sekaligus showmatch pamungkas musim pertama DFNC 2025.
Pertarungan ini dipastikan menjadi salah satu daya tarik utama, menggabungkan kompetisi, hiburan, dan kekuatan komunitas kreator gaming Indonesia.
Tiket dan Siaran Langsung

Tiket DFNC 2025 Grand Final dan Delta Force War sudah tersedia melalui tiket.com. Penonton yang hadir langsung dapat menikmati pertandingan, mengikuti aktivitas komunitas bertema Delta Force, serta merasakan atmosfer kompetisi yang intens.
Bagi yang tidak bisa hadir, seluruh pertandingan akan disiarkan melalui kanal resmi dan media sosial Delta Force, memastikan semua penggemar bisa ikut merasakan keseruan acara.

Dengan final yang mempertemukan tim-tim terbaik, peluang RRQ meraih dua gelar sekaligus, serta showmatch kreator spektakuler antara DeanKT dan Reza Arap, DFNC 2025 Grand Finals dipastikan menjadi salah satu puncak esports terbesar tahun ini di Indonesia.
