CD Projekt Red Ingatkan Hati-Hati Terkena Scam Undangan Beta Test The Witcher 4

Aldodanoza
17/04/2025 12:01 WIB
CD Projekt Red Ingatkan Hati-Hati Terkena Scam Undangan Beta Test The Witcher 4

CD Projekt Red keluarkan peringatan kepada para gamer terkait beredarnya undangan palsu untuk mengikuti beta test The Witcher 4. Via akun resmi di platform X @TheWitcher, studio asal Polandia ini menyatakan bahwa beberapa gamer telah melaporkan menerima undangan untuk mengikuti beta test untuk game yang bakal rilis dekade ini.

Developer di balik suksesnya The Witcher ini menegaskan bahwa undangan tersebut adalah sebuah scam, karena saat ini belum ada rencana untuk mengadakan beta test The Witcher 4. "Baru-baru ini, kami menerima laporan dari beberapa anggota komunitas bahwa mereka telah diundang untuk mengikuti tes beta The Witcher 4 – ini adalah penipuan," jelas pihak studio di akun X.

"Kami telah mengambil langkah-langkah yang diperlukan untuk menghapus pesan-pesan penipuan ini. Namun demikian, jika kamu menerima undangan atau menemukan berita mengenai tes beta tersebut, kami dengan hormat meminta kamu untuk melaporkan penipuan ini menggunakan fitur pelaporan yang tersedia di aplikasi email atau platform media sosial yang kamu gunakan."

Meski memiliki nada khas ala CD Projekt Red yang sedikit bercanda, namun ada pesan yang mereka ingin berikan. "Ingat: pembasmi monster profesional tidak mudah tertipu, mereka melihat langsung kebohongan dan membasminya!"

The Witcher 4 sudah mendapatkan trailer perdananya pada The Game Awards Desember 2024 lalu, mengungkapkan bahwa game ini akan berfokus pada karakter Ciri, yang terakhir kali terlihat di The Witcher 3: Wild Hunt. Perlu diingat biasanya gamer di akun Steam yang memiliki The Witcher 3: Wild Hunt lebih rentan untuk mendapatkan email beta test scam tersebut.