Strategi yang dilakukan oleh kedua coach ini memang pantas diacungi jempol, jelas karena Xepher dan Kezcute sendiri memiliki jam terbang lama di dunia per-MOBA-an khususnya DOTA 2. Pertarungan menuju puncak klasemen ini sangatlah intens, namun RRQ Hoshi mengakhiri 22 Maret 2025 ini dengan tidur nyenyak di puncak klasemen.
Trading yang sangat luar biasa di game pertama, dimana RRQ yang berfokus untuk ambush dan snowballing, sedangkan Alter Ego berfokus untuk obyektif seperti Turtle dan bahkan Lord. Serunya, Rinee dan Haizz pun mampu menangkal snowballing dari RRQ Hoshi berkat gold advantage dari dua Turtle yang mereka dapat. Game tersebut berakhir dengan skor 6-17, dimana Alter Ego berakhir sebagai pemenang di game pertama dalam 14 menit pertarungan intens.
Namun di game kedua sangatlah berbeda dan menjadi naas bagi Alter Ego, dimana RRQ Hoshi mulai menemukan celah untuk mengalahkan Alter Ego. Hazle dengan Maniac hampir membumiratakan Alter Ego, dan snowballing dari RRQ Hoshi pun mengakhiri game kedua dengan skor 13-5 di menit ke-14.
Game terakhir sebagai penentu kemenangan, Idok pun mulai menemukan celahnya sebagai Chip untuk memposisikan skillnya di lokasi yang tepat. Lagi-lagi dengan Hazle yang menggunakan Hayabusa mampu memberikan Triple Kill dan mengakhiri Alter Ego dengan skor 18-4 di menit ke-12. Akhirnya RRQ Hoshi mengakhiri 22 Maret 2025 di MPL ID S15 dengan tidur nyenyak di puncak klasemen setelah adu posisi dengan EVOS.
MPL ID S15 Week 2 Day 3 akan digelar pada 23 Maret 2025 ini dimana kamu bisa menemukan match menarik Bigetron Esports vs NAVI, Geek vs RRQ, serta Alter Ego vs Dewa United Esports. Teruntuk NAVI, 23 Maret ini akan menjadi hari terakhir untuk pecah telur, agar tidak melanjutkan puasanya hingga Libur Lebaran atau Week 4.
Tonton terus MPL ID S15 di kanal YouTube MPL Indonesia maupun menghadiri liga ini secara offline di XO Hall Tanjung Duren, Jakarta Barat.
Upcoming Tournament | Lihat Semua > | |
---|---|---|
Belum ada event
|
Ongoing Tournament | Lihat Semua > | |
---|---|---|
Belum ada event
|
Video Pilihan | ||
---|---|---|
|