IKL Spring 2025: Dominator Esports Belum Terkalahkan, Talon Esports Unjuk Gigi

Michael
20/04/2025 10:11 WIB
IKL Spring 2025: Dominator Esports Belum Terkalahkan, Talon Esports Unjuk Gigi
IKL Spring 2025

Dominator Esports masih menunjukkan belum hingga Hari Kedua Pekan Kedua IKL Spring 2025. Seperti namanya, Dominator berhasil mendominasi dan meraih 4 kemenangan beruntun. Hasil ini membuat posisi mereka mantap di puncak klasemen Group Tyrant.

Setelah di pekan pertama berhasil menumbangkan Kagendra dan Alter Ego Enma, Dominator Esports kembali berhasil meraih dua kemenangan di pekan kedua. Kali ini, Team Nemesis dan RRQ dibuat tak berdaya dengan skor masing-masing 2-0.

Dominasi Dominator Esports di IKL Spring 2025

Kedatangan dua legiun asing asal Malaysia, GuiYu dan TianX membuat permainan Dominator Esports semakin agresif dan variatif. Keduanya mampu menutup kepergian CipengZ (Talon Esports) dan Freddie yang bergabung dengan Mahadewa.

Kagendra yang masih diperkuat duo Hanss dan Wiraww juga tampil tak kalah hebat di Group Tirant. Meski sempat takluk di tangan Dominator di pekan pertama, Wiraww Cs berhasil bukukan tiga kemenangan atas Alter Ego Enma, RRQ dan Team Nemesis. Hasil ini membawa Kagendra berada di peringkat kedua, di bawah Dominator Esports


Klasemen IKL SPring 2025 -source: Liquipedia

Sengitnya Persaingan di Group Overlord

Persaingan tak kalah sengit terjadi di Grup Overlord, ketika seluruh tim saling mengalahkan untuk bersaing merebut tiket playoffs. Kehadiran CipengZ langsung membawa hasil positif di tim Talon Esports.

Meski tumbang di laga pertama menghadapi Bigetron Esports, CipengZ Cs berhasil menang di tiga laga berikutnya menghadapi ONIC Esports, Mahadewa dan debutan Vesakha Esports. Hasil ini membawa Talon Esports berada di puncak klasemen sementara Group Overlord.

Tim Bigetron Esports dan Vesakha Esports menguntit tepat di bawah Talon Esports dengan dua kemenangan. Meski menang atas Talon di game pertama, Bigetron Esports secara mengejutkan tumbang dari Mahadewa di laga kedua mereka. Beruntung mereka berhasil bangkit di pekan ini dengan kemenangan atas ONIC Esports, kemarin (19/4).

Tim komunitas Vesakha tampil cukup mengejutkan dengan hasil dua kemenangan dan 1 kali kalah di fase grup. Kemenangan 2-1 atas Mahadewa ternyata bukan hanya kebetulan, setelah Vesakha Esports kembali meraih poin penuh kala menumbangkan ONIC Esports di keesokan harinya (13/4). Mereka pun sempat memberikan perlawanan ketat, sebelum mengakui keunggulan Talon Esports di pekan kedua.

Akankah Dominator kembali melanjutkan dominasinya di IKL Spring 2025, atau ada kejutan lain yang bakal terjadi? Tetap tunggu berita terbaru mengenai IKL Spring 2025 dan Honor of Kings, hanya di Esports ID!