Honor of Kings Invitational S3 yang digelar di Filipina pada Februari 2025 ini menjadi penentu Indonesia menuju kejayaanya pada tahun ini. Tak salah, liga ini merupakan sebuah kick start bagi Level Infinite untuk memberikan showcase kepada setiap negara untuk beraksi hingga Honor of Kings Championship 2025 yang digelar pada akhir tahun.
Bigetron Esports kini akan melawan Rough World Era pada pukul 20.00 24 Februari 2025 ini, dimana ini akan menjadi babak penentu Indonesia untuk mendapatkan slot menuju Playoff yang diselenggarakan pada akhir Februari ini.
Kamu bisa mendukung Bigetron Esports yang memiliki sosok MVP dan penentu kemenangan dengan hero ikonisnya Luna, yakni ZhanQ dengan post di media sosial dengan tagar #INDOPRIDE, serta mention Honor of Kings Indonesia maupun Honor of Kings Esports Indonesia.
Bigetron Esports memiliki skor yang cukup untuk mendapatkan slot menuju babak Playoff setelah dirinya masih berada di posisi kedua di bawah Nongshim RedForce. Sementara itu, Kagendra sudah tereliminasi di Honor of Kings Invitational S3 ini karena kalah melawan NOVA Esports pada 23 Februari 2025 lalu.
Group Stage akan dimulai pada 21-24 Februari 2025, dimana tiga tim akan dipisah ke dalam empat grup. Pertandingan tersebut menggunakan sistem Round Robon Bo5, dua tim teratas akan masuk ke babak Knockout Stage, dan tim paling bawah akan tereliminasi.
Knockout Stage akan dimulai pada 26-28 Februari, serta 1 Maret 2025 untuk Grand Final. Seluruh pertandingan tetap menggunakan sistem Global Ban-pick, dimana pada Grand Final akan menggunakan sistem Bo7 dengan mengikuti peraturan Ultimate Battle.
Upcoming Tournament | Lihat Semua > | |
---|---|---|
Belum ada event
|
Ongoing Tournament | Lihat Semua > | |
---|---|---|
Belum ada event
|
Video Pilihan | ||
---|---|---|
|