Review Oppo Find X8: Kombinasi Sempurna antara Desain, Fitur dan Performa Tangguh untuk Gamers!

Michael
12/03/2025 11:19 WIB
Review Oppo Find X8: Kombinasi Sempurna antara Desain, Fitur dan Performa Tangguh untuk Gamers!
Oppo Find X8

Dalam dunia smartphone flagship, Oppo kembali menghadirkan inovasi lewat Oppo Find X8. Perangkat ini tidak hanya menawarkan desain yang memukau, tetapi juga performa tangguh yang siap memanjakan para pengguna, baik untuk kebutuhan produktivitas maupun hiburan. Kali ini Tim Esports ID akan memberikan Review Oppo Find X8.

Berikut adalah ulasan lengkap Tim Esports ID yang menggali keunggulan dan performa dari Oppo Find X8.

Desain dan Layar: Kombinasi Elegan dan Fungsional

Oppo Find X8 menampilkan desain premium yang ramping dan modern. Dengan bobot ringan 193 gr dan ketebalan hanya 7,85 mm, perangkat ini nyaman digenggam untuk aktivitas sehari-hari. Oppo Find X8 hadir dalam tiga opsi warna yakni Space Black, Shell Pink, dan Star Grey.

Layar AMOLED berukuran 6,59 inci dengan resolusi 1256x2760 piksel menjadi daya tarik utama. Layar ini mendukung refresh rate 120Hz, Dolby Vision, dan HDR10+, memberikan pengalaman visual yang tajam dan jernih—sempurna untuk menikmati konten multimedia atau gaming intensif. Tingkat kecerahan hingga 4500 nits memastikan layar tetap terlihat jelas bahkan di bawah sinar matahari.

Performa Tangguh dengan Chipset Terbaru

Dibekali chipset MediaTek Dimensity 9400 (3nm), Oppo Find X8 menjanjikan performa yang mumpuni untuk para gamer. Dukungan RAM hingga 16GB dan penyimpanan internal hingga 1TB (UFS 4.0) menjamin multitasking berjalan lancar tanpa hambatan. Prosesor ini dirancang untuk menangani aplikasi berat, termasuk gaming, dengan efisiensi daya yang optimal.

Bagaimana Performa Oppo Find X8 untuk Gaming?

Saat mencobanya dengan pengaturan (setting) tertinggi (rata kanan), game PUBG Mobile berlangsung sangat mulus dan tanpa hambatan. Tim sama sekali tidak merasakan adanya kendala saat bermain yang berkaitan dengan grafik dan fps.

Dari segi penggunaan, Oppo Find X8 juga sangat nyaman digunakan. Bobot yang relative ringan serta tingkat kepanasan yang relatif rendah dijamin bakal membuat kalian betah nge-game dalam waktu yang lama.  

Benchmark Oppo Find X8


Benchmark OPPO Find X8

Hasil benchmark Oppo Find X8 menunjukkan performa yang sangat mengesankan. Tim Esports ID yang menggunakan AnTuTu Benchmark, mendapatkan skor 2.102.169, dengan rincian CPU: 403.350, GPU: 1.017.406, Memori: 359.323, dan UX: 321.890. Angka ini terbilang cukup tinggi dan membuat performa Oppo Find X8 tidah perlu diragukan lagi.

Selain AnTuTu, Tim juga melakukan pengeteasan menggunakan Geekbench 6 dengan hasil: Skor single-core mencapai 2.819, sedangkan multi-core mencatat 8.515.

Kamera: Keunggulan dalam Fotografi

Dokumentasi Merah Putih Media

Dokumentasi Merah Putih Mediadokumentasi Merah Putih Media

Sektor kamera menjadi salah satu fokus utama Oppo Find X8. Dengan konfigurasi tiga kamera belakang—50MP kamera utama dengan OIS, 50MP kamera telefoto dengan 3x optical zoom, dan 50MP kamera ultrawide—hasil foto terlihat tajam dan detail, bahkan dalam kondisi cahaya rendah.

Kamera depannya tak kalah impresif, dengan resolusi 32MP yang mampu menghasilkan selfie berkualitas tinggi. Selain itu, kemampuan perekaman video hingga 4K pada 60fps dengan gyro-EIS memberikan stabilitas untuk merekam momen spesial dengan kualitas sinematik, tentunya ini sudah menjadi salah standart di smartphone flagship.

Baterai dan Pengisian: Daya Tahan Tanpa Kompromi

Oppo Find X8 dilengkapi dengan baterai berkapasitas 5630mAh yang mendukung pengisian SUPERVOOC 80W. Teknologi ini memungkinkan pengisian daya hingga 50% hanya dalam hitungan menit. Pengisian nirkabel 50W juga menjadi nilai tambah bagi pengguna dengan mobilitas tinggi, memberikan fleksibilitas dalam pengisian daya.

Fitur Tambahan untuk Pengalaman Maksimal

  • Ketahanan: Sertifikasi IP68/IP69 memastikan perangkat tahan air dan debu, cocok untuk penggunaan outdoor.
  • Sistem Operasi: Oppo Find X8 menjalankan Android 15 dengan antarmuka ColorOS 15, menghadirkan pengalaman pengguna yang intuitif.
  • Konektivitas: Mendukung 5G, Wi-Fi 7, dan NFC, menjadikan perangkat ini lengkap untuk kebutuhan masa kini.
  • Audio: Speaker stereo memberikan pengalaman audio yang imersif, cocok untuk menonton film atau mendengarkan musik.

Spesifikasi Oppo Find X8

Desain dan Dimensi:

  • Dimensi: 157.4 x 74.3 x 7.9 mm
  • Berat: 193 g
  • Material: Kaca depan (Gorilla Glass 7i), kaca belakang (Gorilla Glass 7i), frame aluminium
  • Sertifikasi: IP68/IP69 (tahan air dan debu)

Layar:

  • Tipe: AMOLED, 1B colors, 120Hz, Dolby Vision, HDR10+
  • Ukuran: 6.59 inci
  • Resolusi: 1256 x 2760 piksel (~460 ppi)
  • Kecerahan: 800 nits (typ), 1600 nits (HBM), 4500 nits (peak)
  • Pelindung: Corning Gorilla Glass 7i

Platform:

  • OS: Android 15, ColorOS 15
  • Chipset: MediaTek Dimensity 9400 (3 nm)
  • CPU: Octa-core (1x3.63 GHz Cortex-X925 & 3x3.3 GHz Cortex-X4 & 4x2.4 GHz Cortex-A720)
  • GPU: Immortalis-G925

Memori:

  • RAM: 12GB/16GB
  • Penyimpanan Internal: 256GB/512GB/1TB (UFS 4.0)
  • Slot Kartu: Tidak ada

Kamera:

  • Kamera Belakang:
    • 50 MP (wide), f/1.8, OIS
    • 50 MP (telefoto), f/2.6, 3x optical zoom, OIS
    • 50 MP (ultrawide), f/2.0, 120˚
  • Fitur: Laser AF, color spectrum sensor, Hasselblad Color Calibration, LED flash, HDR, panorama
  • Video: 4K@30/60fps, 1080p@30/60/240fps, gyro-EIS, HDR, 10-bit video, Dolby Vision
  • Kamera Depan: 32 MP, f/2.4, 21mm (wide)
  • Video Depan: 4K@30/60fps, 1080p@30/60fps, gyro-EIS

Baterai:

  • Kapasitas: 5630 mAh
  • Pengisian: 80W wired, 50W wireless, 10W reverse wireless

Konektivitas:

  • Jaringan: GSM / HSPA / LTE / 5G
  • WLAN: Wi-Fi 802.11 a/b/g/n/ac/6/7, dual-band, Wi-Fi Direct
  • Bluetooth: 5.4, A2DP, LE, aptX HD, LHDC
  • GPS: GPS (L1+L5), BDS, GALILEO, QZSS, GLONASS, NavIC
  • NFC: Ya
  • USB: USB Type-C 3.0 (Global), 2.0 (China), OTG

Fitur Lain:

  • Sensor: Fingerprint (under display, optical), accelerometer, gyro, proximity, compass
  • Audio: Speaker stereo, tanpa jack 3.5mm
  • Warna: Space Black, Shell Pink, Star Grey

Harga Oppo Find X8

Berdasarkan informasi dari situs resminya berikut ini daftar harga Oppo Find X8:

  • Oppo Find X8 (12/256GB): Rp 13.999.000.
  • Oppo Find X8 (15/512GB): Rp 15.999.000.

Harga ini sudah termasuk paket penjualan Oppo Find X8 yang berisi, Charger, Kabel Data, Alat Pelepas SIM, Case Pelindung dan garansi 12 bulan.

Kesimpulan

Oppo Find X8 adalah pilihan yang sangat baik bagi kalian yang mencari smartphone flagship dengan desain elegan, performa tangguh, dan fitur kamera yang unggul. Dengan berbagai fitur tambahan dan harga yang kompetitif, Oppo Find X8 layak dipertimbangkan sebagai perangkat andalan untuk kebutuhan produktivitas dan tentunya gaming!